Senin, 11 September 2017

HABBATUSAUDAH RUQYAH (HABRUQ)

HABBATUSAUDAH RUQYAH
(HABRUQ)

Habbatusaudah Ruqyah ini adalah terbuat dari habbat pilihan dan berkwalitas sangat tinggi dan di ambil dari ahlinya sehingga menjadikan habbat special, setelah melalui proses yang higenis serta proses ruqyah di harapkan yang meminum di beri kesembuhan oleh Allah dari sakit fisik ,psikis serta sakit dari gangguan jin.

Habbatussauda merupakan salah satu jenis tanaman yang sering kita temukan di indonesia, tanaman ini sering digunakan untuk dijadikan sebagai bumbu masakan. Tanaman herbal ini telah dimanfaatkan untuk pengobatan sejak 2000 sampai 3000 SM, sejak itulah tanaman jantan hitam ini mulai dikembangkan untuk dijadikan sebagai obat herbal yang mujarab.

Hadist Tentang Khasiat Habbatus Sauda’
Dalam Ash-Shohihain diriwayatkan hadist dari Ummu Salamah dari Abu Hurairah R.A, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Hendaklah kalian mengkonsumsi Habbatus Sauda’ , karena didalamnya terdapat kesembuhan dari setiap penyakit, kecuali saam. Sedangkan saam artinya kematian.”
Imam Bukhori juga meriwayatkan hadist dari Aisyah R.A bahwasanya ia mendengar Nabi SAW bersabda;

” Sesungguhnya Habbatus Sauda’ ini merupakan obat bagi setiap penyakit, kecuali saam. Aku bertanya, “Apakah saam itu?”. Beliau menjawab, “Kematian.”

Dalam riwayat Muslim:
“Tidak ada suatu penyakit, kecuali penyembuhannya ada didalam Habbatus Sauda.”

Nabi SAW mengabarkan bahwa Habbatus Sauda berkhasiat menyembuhkan setiap penyakit. Kata syifa’ (kesembuhan) dalam seluruh hadist disebut tanpa dima’rifahkan dengan alif dan lam. Semuanya dalam struktur positif, sehingga dengan demikian kata tersebut bersifat nakiroh (indefinite, tidak spesifik) yang biasanya bermakna umum.

Selanjutnya, kita bisa mengatakan bahwa dalam Habbatus Sauda’ terdapat potensi penyembuhan terhadap setiap penyakit.
Manfaat habbatussauda bagi kesehatan yaitu diantaranya :

1. Mengobati Penyakit Diabetes Mellitus (DM).
Maksudnya di sini adalah mampu untuk menurunkan kadar gula darah dari para penderita penyakit DM ini. Karena secara medis penyakit DM tidak bisa disembuhkan 100%, hanya mampu untuk pengobatan dalam rangka mengatur zat gula darah dalam darah dalam keadaan normal dan stabil.

Dalam sebuah buku Trio Herbal (Redaksi Trubus, tahun 2010), baha mekanisme pengobatan Habbatussauda dalam mengobati kencing manis (DM) adalah mirip kinerja thiazolidinedione (salah satu bahan aktif obat yang kerap dikonsumsi pasien diabetes). Senyawa ini mampu memperbaiki sensitivitas insulin dengan mengaktifkan gen-gen tertentu yang berperan dalam sintesa lemak dan metabolisme karbohidrat. Beberapa studi menunjukkan, thiazolidinedione juga baik bagi jantung, mampu membantu menurunkan tekanan darah, dan juga meningkatkan LDL (kolesterol baik).

2. Sebagai Anti Histamin (Anti Alergi).
Khasiat habbatussauda bagi tubuh diantaranya adalah berguna sebagai anti alergi. Histamin adalah merupakan salah satu zat yang dimiliki dalam tubuh kita yang dilepaskan oleh jaringan tubuh yang akan memberikan reaksi alergi seperti pada penderita penyakit asma bronkial.

Penelitian yang membuktikan akan khasiat jintan hitam ini dikemukakan oleh seorang ahli dalam bidang keilmuan kedokteran imunologi dari Universitas Munich yaitu Dr. Med Peter Schleincher. Med Peter telah melakukan pengujian terhadap 600 orang yang menderita alergi.

 Hasilnya cukup meyakinkan, 70% yang menderita alergi terhadap serbuk, jerawat dan juga penyakit asma sembuh setelah diberi minyak nigella (Habbatus sauda). Dalam prakteknya, Dr. Schleincher memberikan resep habbatus sauda kepada pasien penderita influenza.
3. Nutrisi Bagi Manusia.

Habbatus sauda kaya dengan kandungan nutrisi, bagi para lanjut usia dapat membantu untuk menjaga daya tahan tubuh dan juga revitalitas otak agar tidak cepat mengalami kepikunan atau pun demensia.

Habbatus sauda juga mengandung 15 macam asam amino termasuk di dalamnya 9 asam amino essensial. Asam amino essensial tidak dapat diproduksi oleh tubuh dalam jumlah yang cukup sehingga perlu adanya suplemen yang dapat mencukupinya seperti halnya pengobatan nabawi habbatussaudaini.

4. Membantu Meningkatkan Fungsi Otak.
Di dalam kandungan habbatussauda itu banyak terdapat vitamin dan mineral yang terdiri dari asam linoleat. Asam linoleat ini atau kita kenal dengan omega 3 dan omega 6 salah satu manfaat dan fungsinya yaitu untuk memberikan asupan nutrisi yang baik bagi sel otak dan juga dalam membangun membran otak serta jaringan syaraf pada otak untuk meningkatkan kecerdasan dan daya ingat.

Kandungan omega 3 dan 6 dapat membantu dalam memperbaiki kerja dari aliran darah menuju otak menjadi lancar. Sehingga membuat habbatussauda baik dikonsumsi oleh anak-anak dalam masa pertumbuhan dan untuk para orang tua dalam usia lanjut untuk menekan resiko penurunan kerja otak karena usia.

5. Memperkuat Sistem Imun Tubuh.
Pengobatan herbal ini dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh terhadap virus, kuman, dan bakteri. Hal ini merupakan hasil penelitian Dr. Ahmad Al-Qadhy pada 1986. Dengan sistem kekebalan tubuh (imunitas) yang kuat, maka hal ini akan bermanfaat bagi kita dengan kita tidak mudah terkena sakit atau penyakit.

Habbatus sauda juga mempunyai kemampuan untuk meningkatkan jumlah sel-sel T yang baik untuk meningkatkan sel-sel pembunuh alami. Prof. G. Reimuller, Direktur Institut Imunologi dari Universitas Munich mengakui bahwa ekstrak habbatus sauda berkhasiat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dapat digunakan sebagi bioregulator. Dengan demikian habbatus sauda dapat dijadikan obat alternatif bagi penyakit yang menyerang kekebalan tubuh seperti halnya penyakit kanker maupun penyakit HIV AIDS.

Demikian beberapa hal yang berhubungan dengan manfaat habbatussauda serta juga khasiat habbatussauda bagi kesehatan serta juga pengobatan. Dan semoga bisa memberikan manfaat kepada kita semuanya.

Habbat Ruqyah [ Habruq ]
Isi 100 kps harga 70.000
Hubungi WA 085336441703
"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar